Arsip Berita Pengadilan
Perpisahan dan Pengantar Alih Tugas Hakim PA Kuala Kurun
Kuala Kurun | pa-kualakurun.go.id.
Senin, (23/06/2025) pukul 13.00 WIB s.d selesai bertempat di Ruang Sidang Pengadilan Agama Kuala Kapuas dilaksanakan acara perpisahan dan pengantar alih tugas YM Zainul Hal, S.Sy., M.H. yang merupakan Hakim Pengadilan Agama Kuala Kurun yang diperbantukan di Pengadilan Agama Kuala Kapuas sejak Januari Tahun 2024. Acara dilaksanakan berdasarkan Petikan Keputusan Direktur Jenderal Badan Peradilan Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor: 1355/DJA/KP4.1.3/VI/2025 tanggal 13 Juni 2025 tentang Hasil Rapat Tim Promosi dan Mutasi Hakim Mahkamah Agung Republik Indonesia.
Hakim Pengadilan Agama Kuala Kurun Zainul Hal, S.Sy., M.H. masuk dalam daftar promosi sebagai Hakim Pengadilan Agama Dompu. Acara perpisahan dihadiri oleh Ketua, Wakil Ketua, Pejabat Struktural dan Fungsional serta seluruh pegawai Pengadilan Agama Kuala Kapuas serta turut hadir Sekretaris Pengadilan Agama Kuala Kurun Cahyo Widodo, S. Kom., dan Kasubbag PTIP Salasiah, S.H., sebagai perwakilan dari Pengadilan Agama Kuala Kurun.
Dalam kesan dan pesannya Bapak Zainul Hal., S.Sy., M.H. mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh aparatur Pengadilan Agama Kuala Kapuas dan Pengadilan Agama Kuala Kurun atas kesempatan yang diberikan untuk dapat bekerjasama sekaligus menjadi keluarga selama beliau mengabdi di Pengadilan Agama Kuala Kurun kemudian diperbantukan ke Pengadilan Agama Kuala Kapuas.
Acara diakhiri dengan pemberian ucapan selamat dan foto bersama.
Basmi Pungli, Tolak Gratifikasi, Melayani Sepenuh Hati
Kuala Kurun M.A.N.T.A.P!
“Bravo PA Kuala Kurun!” ($ – TI)