Arsip Berita Pengadilan

Pegawai Pengadilan Agama Kuala Kurun Gelar Nobar Timnas Indonesia Part 1

Kuala Kurun | pa-kualakurun.go.id

Kamis, 05 Juni 2025 Bertempat di Ruang Lobby Pengadilan Agama Kuala Kurun, Pegawai Pengadilan Agama Kuala Kurun Gelar Nonton Bareng (Nobar) Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia. Kegiatan Nobar dimulai pukul 20.45 WIB. Kegiatan Nobar yang dilakukan Pegawai Pengadilan Agama Kuala Kurun merupakan wujud Cinta Tanah Air. Dengan semangat Nasionalisme Para Pegawai Pengadilan Agama Kuala Kurun memberikan dukungan penuh pada Timnas Indonesia.

Seperti yang diketahui Bersama, Timnas Indonesia sedang berjuang dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Round 3 Zona AFC. Dalam pertandingan ke Sembilan Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Round 3 Zona AFC Grup C, Timnas Indonesia menjamu Timnas China di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. Meski peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia secara otomatis telah kandas ketika Australia menang melawan Jepang, namun para pemain Timnas tetap bertanding dengan penuh semangat untuk lolos ke Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC.

Dengan dukungan dan doa dari suporter Indonesia baik yang menonton langsung di stadion maupun dari siaran TV, Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan dengan skor 1-0. Gol dicetak oleh penyerang Indonesia Ole Romeny melalui titik putih menit 45 babak pertama. Dengan kemenangan ini, memastikan Timnas Indonesia melaju ke Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC. Untuk Para Pegawai Pengadilan Agama Kuala Kurun, kegiatan Nobar ini selain sebagai wujud Cinta Tanah Air juga dapat mempererat rasa kekeluaragaan. Semoga Indonesia dapat lolos dan berlaga di Piala Dunia 2026.

 

“Bravo PA Kuala Kurun” (AS – TI)