Arsip Berita Pengadilan
Hakim Pengadilan Agama Kuala Kurun Menghadiri Undangan Pawai Tarhib Ramadhan 1444 Hijriah di Kabupaten Gunung Mas
Kuala Kurun│pa-kualakurun.go.id
Sabtu, 18 Maret 2023, Hakim Pengadilan Agama Kuala Kurun, Yang Mulia (YM) Zainul Hal, S.Sy., M.Si. mewakili Ketua Pengadilan Agama Kuala Kurun turut meramaikan kegiatan pawai tarhib yang juga dihadiri oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) di Kabupaten Gunung Mas.
Zainul menyampaikan bahwa kegiatan sangat ramai dihadiri oleh warga Kabupaten Gunung Mas, khususnya yang berdomisili di Kuala Kurun mulai dari anak kecil, remaja hingga dewasa “antusiasme masyarakat sangat luar biasa, dapat kita lihat dari ramainya masyarakat yang ikut serta pada tarhib ini, momentum yang sangat baik dimana kita menyambut bulan Ramadhan, bulan yang suci dan semoga kita semua mendapatkan ampunan dari Allah SWT”, ujar Zainul.
Kegiatan berlangsung sejak pukul 08.00 WIB s/d 11.00 WIB, berjalan lancar dan tanpa ada kendala apapun. Zainul juga berpesan khususnya kepada aparatur Pengadilan Agama Kuala Kurun untuk bersiap menyambut datangnya bulan Ramadhan agar dapat mendulang pahala yang banyak sehingga keluar dari bulan Ramadhan dengan mendapatkan ampunan dari Allah SWT.
“Bravo PA Kuala Kurun!” (MAA – TI)