Arsip Berita Pengadilan

Morning Breaktime Pegawai Pengadilan Agama Kuala Kurun

Kuala Kurun│pa-kualakurun.go.id

Suasana dingin disertai rintik – rintik hujan, mengawali hari Jumat pagi di Pengadilan Agama Kuala Kurun. Cuaca tidak bersahabat tersebut tak menjadi halangan bagi pegawai Pengadilan Agama Kuala Kurun untuk melaksanakan rutinitas Jumat sehat sebagaimana biasaya. Namun, hari Jumat, 3 September 2021 ini ada yang berbeda dari hari Jumat sebelumnya. Seluruh pegawai Pengadilan Agama Kuala Kurun melaksanakan “Morning Breaktime” bersama sebelum memulai aktifitas.

Kegiatan tersebut diawali dengan doa bersama yang dipimpin oleh Mohammad Imaduddin, S.Sy., M.H. selaku hakim di Pengadilan Agama Kuala Kurun. Setelah doa, dilanjutkan menyantap hidangan kolak pisang yang telah tersedia.

Hidangan tersebut disediakan oleh H. Ismail Pahmi, S.H. selaku Panitera Pengadilan Agama Kuala Kurun sebagai bentuk rasa syukur dari atas karunia dan nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT yaitu lahirnya cucu pertamanya. Selain itu, dengan adanya kegiatan ini juga diharapkan semakin menambah keharmonisan dan rasa kekeluargaan seluruh pegawai Pegadilan Agama Kuala Kurun.

Bravo PA Kuala Kurun!” (WK - TI)